Cara Membedakan Sepatu Sneakers Asli Dengan Yang Palsu

Bagaimana cara membedakan produk sepatu sneakers asli dengan yang palsu? Peredaran produk fashion KW hingga saat ini dapat dikatakan sangat mengkhawatirkan.

Hal tersebut bukan masalah jika para produsen dan distributor produk KW ini memang secara terang-terangan menyatakan bahwa produk mereka adalah imitasi.

Namun yang terjadi, banyak produsen dan distributor sepatu KW ini mengklaim bahwa sepatu yang mereka adalah asli. Salah satu jenis sepatu yang cukup banyak ditiru oleh para produsen sepatu KW adalah sepatu sneakers.

Sepatu sneakers saat ini memang menjadi salah satu pilihan fashion yang banyak disukai oleh anak muda. Sepatu jenis ini terbilang fashionable dan cocok digunakan untuk berbagai aktivitas.

Sehingga sangat tidak mengherankan jika banyak orang yang mencoba mendapatkan keuntungan dari animo ini dengan menjual sepatu sneakers palsu ke pasaran.

Cara Membedakan Sepatu Sneakers Asli dan Palsu

Nah terkait hal tersebut, kali ini kami akan sedikit berbagai cara untuk membedakan sepatu sneakers asli dengan versi KW nya untuk membantu kamu yang ingin membeli jenis sepatu ini. Tanpa basa-basi lagi, berikut ulasan selengkapnya.

Dari Segi Harga

Salah satu cara membedakan antara sepatu sneakers asli dengan yang palsu adalah melalui harganya. Sepatu sneakers yang asli biasanya memiliki harga jual yang cukup tinggi, yakni berkisar antara 500 ribu hingga 8 jutaan.

Di pasaran, tidak sedikit distributor sneakers palsu yang menjual sepatu mereka dengan harga dibawah standar, namun tetap dengan mengklaim bahwa produk mereka adalah asli.

Untuk itu, jika kamu menemukan bahwa terdapat toko atau distributor sepatu yang menjual sepatu Sneakers terkenal dengan harga murah, dapat dipastikan bahwa sneakers tersebut adalah palsu.

Meskipun demikian, kamu juga harus tetap waspada. Dikarenakan, ada juga distributor sepatu palsu yang menjual sepatu sneakers tiruan namun dengan range harga aslinya. Untuk mengantisipasi hal tersebut, kamu harus membaca poin selanjutnya.

Dari Segi Informasi

Masih membahas tentang bagaimana cara membedakan antara sepatu sneakers asli dengan yang palsu. Cara selanjutnya yang dapat kamu gunakan untuk memverifikasi keaslian dari sepatu sneakers adalah dengan mengecek informasi yang terdapat di sepatu dan juga box nya.

Di pasaran, cukup banyak produk sneakers tiruan yang memiliki informasi yang tidak match dengan kotak pemasarannya. Ketidakcocokan informasi tersebut dapat dalam hal warna, model sepatu, ukuran, negara produsen sepatu dan lainnya.

Sebelum membeli produk sneakers, selalu pastikan bahwa kamu mengecek kecocokan informasi yang ada di sepatu dan kotak kemasannya.

Dari Segi Logo

Logo adalah sebuah penanda atau ciri khas dari suatu produk. Oleh karena itu, logo juga dapat digunakan untuk menentukan keaslian dari sepatu sneakers. Sepatu sneakers palsu atau tiruan biasanya akan memiliki sejumlah kecacatan, salah satunya adalah pada bagian logo nya.

Pastikan bahwa kamu memeriksa logo dari sepatu sneakers yang akan kamu beli. Jika kamu menemukan bahwa logo dari sepatu tersebut memiliki kecacatan, dapat dipastikan bahwa sepatu sneakers tersebut adalah palsu.

Kecacatan yang dimaksud disini dapat berupa posisi logo yang salah, bentuk logo yang terbalik atau warna logo yang berbeda.

Dari Segi Sol Sepatu

Sol sepatu sneakers yang asli tentunya memiliki kualitas yang jauh di atas dengan versi tiruannya. Sol sepatu sneakers yang asli umumnya memiliki karakteristik yang elastis namun juga kokoh. Hal ini berbanding terbalik dengan versi tiruan, dimana sol sepatunya biasanya lebih keras dan kaku.

Selain itu, beberapa brand sepatu sneakers ternama juga memiliki pola sol sepatu yang unik. Biasanya produsen sepatu KW tidak memperhatikan bagian detail seperti ini.

Dari Jahitan Sepatu

Cara terakhir yang dapat kamu gunakan untuk memastikan keaslian sepatu sneakers yang ingin kamu beli adalah dengan memeriksa jahitan sepatunya. Jahitan sepatu dari sepatu sneakers yang asli tentunya akan jauh lebih rapi dibandingkan dengan versi KW nya. Jahitan dari sepatu sneakers yang asli juga lebih kuat.

Baca Juga : Menjual Sepatu Anda Secara Online: Bisnis Masa Kini

Selain itu, material dari sepatu sneaker yang asli umumnya akan lebih lembut dan juga berkualitas tinggi dibandingkan dengan versi KW. Untuk itu, pastikan bahwa kamu mengecek bagian ini sebelum membeli sepatu sneakers.

Belilah Sepatu Sneakers di Official Store

Agar terhindar dari penipuan saat membeli sepatu sneakers ini, sebaiknya kamu mempertimbangkan untuk membeli sepatu sneakers langsung dari official store nya.

Di zaman yang serba online seperti saat ini, kamu dapat membeli sneakers tersebut secara online melalui situs jual sepatu online resmi dari brand sepatu yang kamu inginkan.

Bahkan saat ini, kamu juga dapat memesannya melalui marketplace belanja online seperti Shopee, Lazada dan lainnya.

Itulah beberapa cara membedakan sepatu sneakers asli yang telah kami rangkumkan untuk kamu. Semoga informasi ini bermanfaat dan dapat memandu kamu menemukan sneakers favoritmu nanti. Terima kasih.

Exit mobile version